Senin, 01 April 2013

tugas - tugas perkembangan


Havighurst menyatakan bahwa tugas perkembangan merupakan tugas yang muncul pada saat atau sekitar periode tertentu dari kehidupanindividu. Beberapa tugas perkembangan yang dilakukan oleh individu muncul sebagai akibat dari kematangan fisik dan sebagian lain berkembang dari adanya tekanan-tekanan dari budaya dan masyarakat, juga karena adanya nilai –nilai dan aspirasi individu. Namun pada umumnya kemunculan tugas-tugas perkembangan itu disebabkan oleh adanya ketiga kekuatan tersebut secara serempak.

Tugas-tugas perkembangan pada setiap individu menurut Havighurst (Hurlock, 1980) adalah sebagai berikut:
1.    Masa Bayi dan Awal masa kanak-kanak
a.       Belajar memakan makanan padat
b.      Belajar berjalan
c.       Belajar berbicara
d.      Belajar emngendalikan pembuangan kotoran tubuh
e.      Mempelajari perbedaan seks dan tata caranya
f.        Mempersiapkan diri untuk membaca
g.       Belajar membedakan benar dan salah dan mulai mengembangkan hati nurani

2.     Akhir masa kanak-kanak
a.       Belajar keterampilan fisik yang diperlukan untuk bermain
b.      Membangun sikap yang sehat mengenai diri sendiri sebagai makhluk yang sedang tumbuh
c.       Belajar menyesuaikan diri dengan teman sebayanya
d.      Mulai mengembangkan eran social pria dan wanita
e.      Mengembangkan keterampilan dasar untuk membaca, menulis, dan berhitung
f.        Mengembangkan pengertian-pengertian yang diperlukan untuk kehidupan sehari-hari
g.       Mengembangkan hati nurani, pengertian moral, dan tata dan tingkatan nilai
h.      Mengembangkan sikap terhadap kelompok social danlembaga
i.         Mencapai kebebasan pribadi

3.    Masa Remaja
a.       Mencapai hubungan baru dan yang lebih matang dengan teman sebaya baik pria maupun wanita
b.      Mencapai peran social pria dan wanita
c.       Menerima keadaan fisiknya dan menggunakan tubuhnya secara efektif
d.      Mengharapkan dan mencapai perilaku social yang bertanggung jawab
e.      Mencapai kemandirian emosional dariorang tua dan orang dewasa lainnya
f.        Mempersiapkan karier ekonomi
g.       Mempersiapkan perkawinan dan keluarga
h.      Memperoleh perangkat nilai dan system etika sebagai pegangan untuk berperilaku mengembangkan ideology

4.    Awal Masa Dewasa
a.       Mulai bekerja
b.      Memilih pasangan
c.       Belajar hidup dengan tunangan
d.      Mulai membina keluarga
e.      Mengasuh anak
f.        Mengelola rumah tangga
g.       Mengambill tanggung jawab sebagai warga Negara
h.      Mencari kelompok social yang menyenangkan

5.    Masa Usia Paroh Baya
a.       Mencapai tanggung jawab social dan dewasa sebagai warga negara
b.       Membantu anak-anak remaja belajar menjadi orang dewasa yang bertanggunng jawab dan bahagia
c.       Mengembangkan kegiatan-kegiatan pengisi waktu luang
d.      Menghubungkan diri sendiri dengan pasangan hidup sebagai individu
e.      Menerima dan menyesuaikan diri dengan perubahan-perubahan fisik
f.        Mencapai dan mempertahankan prestasi yang memuaskan dalam karier pekerjaan
g.       Menyesuaikan diri dengan orang tua yang semakin tua

6.    Masa Tua
a.       Menyesuaikan diri dengan menurunnya kekuatan fisik dan kesehatan
b.      Menyesuaikan diri dengan masa pension dan berkurangnya penghasilan keluarga
c.       Menyesuaikan diri dengan kematian pasangan hidup
d.      Membentuk hubungan dengan orang-orang seusia
e.      Membentuk pengaturan kehidupan fisik yang memuaskan
f.        Menyesuaikan diri dengan peran social secara fleksibel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar